Tuesday, February 1, 2011

Nasi Goreng Kunyit Pedas















Bahan
Nasi 1piring (porsi egois ~_~)

Bumbu
1 Siung Bawang putih
3 Siung Bawang merah
2 cabe rawit hijau
3 cabe rawit merah
Tomat 1/2 saja (boleh juga saus tomat kalau mau serba praktis .. eh tapi lebih praktis lagi beli nasi goreng jadi ~_~)
Terasi (sedikit or due to your taste lah ya ..)
Garam
Gula pasir (untuk penyedap rasa saja)
Seledri (excuse me but this is my favourite hehe). Diiris halus
1/2 ruas jari kunyit
Margarine untuk menumis

Cara Membuat
1. Ulek semua bumbu kecuali seledri kemudian tumis dengan margarine (biar haruuuum)
2. Setelah harum, masukkan irisan seledri.
3. Kemudian masukan nasi, aduk sampai rata (jangan lupa garam dan gulanya)
4. Jadi deh .. rasanya khas banget
5. Dimakan pake ceplok telur, teri asin goreng atau udang goreng.

Sarapan yang MUDAH ............. ^_*


No comments:

Post a Comment

Tinggalkan pesan anda disini ^_^