Monday, April 23, 2012

Fillet Ayam Bumbu Rujak


Kok Fillet Dada Ayam ? Biasanya yang namanya ayam bumbu rujak, kan ayam utuh yang dipotong potong. Alasan saya sederhana, biar praktis makannya kalau dijadikan bekal (lunch box), tidak repot karena harus 'bertempur dengan tulangnya' he he

Bahan
1/4 kg Fillet Dada Ayam,
200 ml santan

Bumbu
5 Cabe merah
5 Siung Bawang Merah
1 Ruas kunyit
2 Siung Bawang Putih
Sedikit Terasi gongseg (seujung sendok teh)
1 Buah kemiri gongsng
1 Ruas Jahe, dimemarkan
1 Ruas lengkuas, dimemarkan
1 Batang Serai, dimemarkan
1 Lembar daun salam
Garam secukupnya
Sedikit air asam jawa
Sedikit gula jawa (untuk perasa)

Cara Membuat
1. Ulek halus cabe merah, bawang merah, kunyit, bawang putih, terasi dan kemiri kemudian tumis sampai harum.
2. Masukkan serai, jahe, lengkuas dan daun salam, aduk rata.
3. Masukkan Fillet ayam, aduk sampai ayam berubah warna.
4. Masukkan santan, garam, air asam dan ula jawa, aduk perlahan sampai ayam matang dan air habis (jemek jemek).
5. Bisa dimakan begitu saja panas2 atau dibakar di atas bara api (arang) atau dipanggang didalam oven atau dalam wajan anti lengket. Sesuaikan dengan selera.

Walla ! Selamat mencoba dan Happy Cooking !

No comments:

Post a Comment

Tinggalkan pesan anda disini ^_^