Bahan
Bihun Jagung (direndam di air hangat sampai lembut)
Udang
Bumbu
3 Siung Bawang Putih (digeprak)
1/2 sdt Merica
Bawang Bombay (diiris bulat)
1 Bh Tomat (dicincang halus)
Seledri (dicincang halus)
Garam
Gula pasir sebagai penyedap rasa
Cara Membuat
1. Tumis Bawang Putih sampai dengan harum kemudian masukan merica dan tomat
2. Biarkan sampai tomat hancur dan airnya menguap (jangan lupa masukkan garam& gula pasir)
3. Masukkan Udang, aduk2 selama 2 menit
4. Masukan Bihun, seledri & bawang bombay bersamaan
5. Aduk sampai rata & matang
Sarapan yang mudah ... kalau BOSAN sama nasi ........ he he he
Hidup memang perlu VARIASI .......... Kalau bukan kita yang mengusahakan .. siapa lagi ? Ya gak .. ya gak ? ....
No comments:
Post a Comment
Tinggalkan pesan anda disini ^_^